LIPUTANRAKYAT.COM| Aceh Selatan – Babinsa Koramil 06/Kluet Utara Kodim 0107/Aceh Selatan Koptu Hendri Saputra dan Praka Ujarnawi melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga Dengan warga Desa binaannya.
Kegiatan ini berlangsung di Desa Ujung Padang Kecamatan Kluet Utara Kabupaten Aceh Selatan, Kakis (27/01/2022).
Koordinasi selalu dilaksanakan bersama warga Desa binaan guna mewujudkan kebersamaan dan kekompakan dalam kegiatan yang berhubungan untuk kepentingan masyarakat serta dalam menciptakan Kamtibmas wilayah.
Kegiatan komunikasi sosial yang dilakukan Babinsa tersebut merupakan salah satu pelaksanaan metode Binter yang bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan TNI dalam hal ini Babinsa bersama rakyat sehingga nantinya kedepan akan mempermudah dalam melakukan koordinasi guna menangani permasalahan yang timbul di wilayah binaanya.
“Kami harapkan, adanya Komsos ini dapat lebih tercipta kekompakan serta semakin terjalinnya hubungan silaturrahmi demi untuk terus mewujudkan Kamtibmas wilayah,”imbuh Koptu Hendri.
Disela-sela ini juga, Babinsa menghimbau kepada warga agar tetap menjaga situasi Kamtibmas demi terwujudnya kondusifitas wilayah. Selain itu Babinsa juga mengajak warga binaan agar tetap mematuhi Protokol kesehatan.
“Dimasa pandemi covid-19 sekarang ini jagalah kesehatan, kebersihan lingkungan dan tetap menerapkan protkes jika beraktifitas diluar rumah,”tutup Koptu Hendri.[Pendim Asel]