LIPUTANRAKYAT.COM| Aceh Selatan – Komandan Kodim 0107/Aceh Selatan Letnan Kolonel Inf M. Yusuf, S.I.Kom pimpin langsung Korp raport pindah satuan Tiga (3) Anggota Kodim 0107/Aceh Selatan.
Acara Korp raport pindah satuan tersebut berlangsung di Aula Makodim Jl. T. Cut Ali Desa Lhok Bengkuang Timur Kecamatan Tapaktuan Kabupaten Aceh Selatan, Jum’at (14/1/2022).
Acara itu juga dihadiri para Perwira Staf Kodim, Danramil/Dandposramil jajaran, Ketua Persit KCK Cabang XXIX Dim 0107/Aceh Selatan berserta pengurus Persitnya dan sejumlah Bintara dan Tamtama anggota Makodim 0107/Aceh Selatan.
Dalam tradisi Korp raport, Dandim melepas 3 orang Perwira lulusan Abit Diktukpa TNI-AD Tahun 2021 yakni Letda Inf Halipan Syahputra, Letda Inf Sudiharjo Pasaribu dan Letda Inf Nurhidayat.
Dalam kata sambutanya, Dandim Aceh Selatan menyampaikan, rotasi jabatan adalah satu langkah wajar untuk memaksimalkan kinerja satuan, dinamika lapangan yang cukup tinggi mengharuskan semua unsur di jajaran bekerja dengan optimal, dan juga untuk menitik karir baginya.
Dandim juga mengucapkan selamat kepada Perwira muda yang baru selesai melaksanakan pendidikan selama satu tahun beserta ibu Persit KCK Cabang XXIX Dim 0107 yang selalu setia mendampingi suami dalam dalam kesempatan ini.
“Saya ucapkan banyak terimakasih yang sebesar-besarnya atas sumbangsih selama ini kepada Kodim 0107/Aceh Selatan dan telah melaksanakan tugasnya dengan baik, selamat bertugas disatuan yang baru dan kita do’akan semoga lebih sukses tentunya selalu dalam lindungan Allah SWT,”tutur Dandim.
Lebih lanjut, Dandim Aceh Selatan meminta kepada personil yang pindah satuan itu untuk segera menyesuaikan diri dengan mengedepankan ketelitian, ketepatan waktu dan dapat menjaga kepercayaan pimpinan dan untuk tetap menjaga nama baik satuan Kodim 0107/Aceh Selatan di tempat satuan baru.
Di akhir kata, Dandim Aceh Selatan mengajak seluruh personil TNI, PNS Kodim 0107/Aceh Selatan berserta keluarga besarnya untuk selalu solid dan kompak serta tidak lupa selalu menjaga kesehatan.[Pendim Asel]