LIPUTANRAKYAT.COM| Aceh Selatan – Menjaga kebersihan serta dalam menciptakan keindahan lingkungan, TNI, aparat Pemerintahan (Apem) Kecamatan dan Masyarakat Sawang melakukan gotong royong pembersihan jalan Desa dan sarana umum lainnya dalam Desa Trieng Meuduro Baroh dan Trieng Meudoro Tunong Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Selatan, Jum’at (20/5/2022).
Kegitaan gotong royong ini melibatkan Babinsa Koramil 04/Sawang, Pesonil dari Kompi Khusus Yonif RK 115/Macan Lauser, perangkat Desa serta masyarakat dari dua Desa tersebut.
Tampak juga Camat Sawang Suhaimi Salihin, S.Ag beserta beberapa Staf Kecamatan turut bersama-sama TNI dan warga setempat dalam kegiatan gotong royong tersebut.
Danramil 04/Sawang melalui Batuud Serma Syafaruddin menuturkan, pembersihan sarana umum, baik jalan Desa dan TPU di Dua Desa tersebut merupakan bentuk kerjasama antara TNI, pemerintahan Kecamatan dan Masyarakat Sawang dalam menciptakan lingkungan bersih, asri, sejuk dan indah dipandang mata.

Gotong royong sendiri juga dapat diartikan sebagai bentuk kerjasama dalam kehidupan sosial untuk menyelesaikan sesuatu pekerjaan tertentu yang dianggap berguna untuk kepentingan bersama. Sikap gotong royong perlu dipupuk sejak dini dan gotong royong merupakan salah satu ciri khas dari masyarakat Indonesia.
Pada kegiatan ini, TNI dalam hal ini Babinsa Koramil 04/Sawang dan Anggota Kompi Khusus Yonif RK 115/ML ikut bersama membantu bahu membahu dengan masyarakat dalam melakukan pembersihan sisi kiri kanan jalan guna mencipatakan suasana bersih, sehat dan rapi.
Keterlibatan TNI dalam kegiatan gotong royong ini mendapat respon positif oleh warga masyarakat Desa, terbukti banyaknya warga yang ikut dalam kegiatan ini. Mereka terlihat antusias membersihkan rumput-rumput di kanan kiri jalan Desa hingga terlihat rapi.
“Melalui gotong royong ini, selain dapat menciptakan lingkungan yang sehat, juga dapat menjalin tali silaturahmi dan peningkatan kebersihan di lingkungan masyarakat,”tutup Batuud.[Pendim Asel]